Kamis, 28 Juni 2012

Di Antara Kebahagiaan, Cinta, dan Perselingkuhan

25 Tahun Kahitna, 25 Cerpen Kahitna

25 Tahun sudah Kahitna mewarnai pelangi langit musik Indonesia. Sebuah pertanda kematangan usia dewasa. Tidak heran apabila momen 25 Tahun Kahitna ikut dimeriahkan dengan penerbitan kumpulan cerpen dari personil Kahitna sendiri ditambah dengan beberapa sahabat mereka. Buku ini adalah perwujudan imaji kreatif sebagai bentuk tafsiran judul-judul lagu Kahitna yang dituangkan dalam bentuk cerita pendek.

Menarik untuk melihat bagaimana sebuah judul lagu dikembangkan menjadi poteret sebuah cerita yang utuh. Sejatinya, tentang kebahagiaan cinta dua manusia, ketidaksanggupan mengalami cinta, hingga pengingkaran atas nama cinta.Cinta, kadang sederhana. Kadang bisa jadi begitu rumit. Pemaknaan atas lirik lagu Kahitna membuat 25 cerpen ini seakan memiliki nyawanya sendiri-sendiri.

Favorit saya disini adalah cerpen yang ditulis Indra Brasco berjudul Tak Sebebas Merpati. Personally, cerpen itu memiliki rasa pengungkapan yang kuat. Ketika rasa tidak lagi sebatas kata-kata. Cerpen itu saya rasa adalah bukti kesungguhan dan pengungkapan cinta dari penulisnya, Indra Brasco kepada istri tercinta, Mona Ratuliu. Cerpen itu terasa sungguh hidup karena dilatarbelakangi pengalaman dan realitas yang nyata bersamanya. Bahkan, saya sempat berpikir bahwa yang ditulis Indra Brasco ini adalah semacam "memoar kecil", l' petite memoir.


Formasi terakhir Kahitna. (Courtesy: Kahitna FB Group)

Kenangan Masa Kecil personil Kahitna. (Courtesy: Kahitna FB Group)

Overall, buku ini menggambarkan pemaknaan dan pencitraan dari cinta itu sendiri. Dalam bentuk penyajian yang berbeda dalam menafsirkan cerita yang berangkat dari judul suatutu lagu. Hal ini menandakan bahwa sastra tulis mampu berkolaborasi dengan medium seni apa pun. Untuk memaknai perasaan, atas nama kebahagiaan, cinta, dan perselingkuhan. 

Judul: Di Antara Kebahagiaan, Cinta, dan Perselingkuhan
Penulis: Kahitna dan Sahabat
Penerbit: Gramdedia Pustaka Utama
Tahun: 2011
Tebal: 173 hal.
Genre: Kumpulan Cerpen


Medan Merdeka Barat, 28 Juni 2012.

Tidak ada komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...